Foto : Admin
Kuala Jelai | Kamis, 19 Januari 2023 SDN Kuala Jelai 2 menerima kunjungan dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukamara. Kunjungan Bapak Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukamara, Bapak H.M. Yunus, S.Pd., M.Si., beserta semua rombongan di sambut dengan hangat oleh Kepala Sekolah SDN Kuala Jelai 2 Ibu Hj. Sudarmiati, S.Pd. SD. serta Dewan Guru SDN Kuala Jelai 2.
Kunjunagan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukamara ini dalam rangka silaturahmi memberikan informasi dan pembinaan kepada warga Sekolah, serta meninjau langsung infrastruktur, sarana dan prasana di SDN Kuala Jelai 2. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukamara beserta rombongan setelah sampai di SDN Kuala Jelai 2, langsung berkeliling didampangi oleh Kepala Sekolah beserta beberapa guru meninjau lingkungan dan infrastruktur Sekolah. Disaat peninjauan, Bapak H.M. Yunus, S.Pd., M.Si. mengatakan akan berusaha melakukan renovasi ruangan kelas 1 dan 2, ruangan guru serta kepala sekolah yang berdiri disatu atap, pada tahun 2023 ini, dengan mempertimbangkan kesedian dana. Sementara untuk pembangunan perumahan dinas guru, kepala dinas beserta rombongan menyampaikan insyaallah akan diusahakan untuk dibangun ditahun depan, 2024.
Setelah selesai meninjau lingkungan dan infrastruktur Sekolah. Bapak Kepala Dinas Pendidikan bersama rombongan melakukan ramah tamah di Aula SDN Kuala Jelai 2, di sambut dengan antusias oleh semua Peserta, dimana turut hadir pula Korwil Dikbud Kec. Jelai selain Kepala Sekolah beserta Dewan Guru. Dimana dalam ramah tamah tersebut, topik yang dibahas salah satunya adalah terkait perpanjangan tenaga kontrak dilingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Sukamara dan proses pelaksanaan seleksi PPPK yang sedang berjalan. Selain itu Bapak H.M. Yunus, S.Pd., M.S juga memberikan pesan dan motivasinya ke seluruh peserta. Setelah kurang lebih 1 jam berada di SDN Kuala Jelai 2, Bapak Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukamara beserta rombongan melanjutkan kegiatan untuk hadir didalam acara syukuran laut yang berlangsung didaerah wisata, pantai "we love jelai".
(admin)
Foto : Admin